Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Transfer Uang Singapura ke Indonesia Lewat HP

Cara transfer uang dari Singapura ke Indonesia terbilang mudah. Anda bisa mengirim uang dengan cepat dan murah hanya melalui HP.
Singtel Dash merupakan metode pengiriman yang direkomendasikan bagi WNI atau TKI di Singapura untuk transfer uang ke Indonesia
Singapura adalah salah satu negara yang menjadi tujuan banyak warga negara Indonesia (WNI). Ada yang sudah tinggal menetap lama atau sekadar liburan jalan-jalan di Singapura.

Hanya saja diketahui, banyak WNI di Singapura berstatus sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI). Apakah bekerja di perusahaan-perusahaan atau menjadi asisten rumah tangga di Singapura.

Sebagai salah satu negara paling maju di dunia, tidaklah mengherankan bila TKI di Singapura mendapatkan gaji yang besar, walaupun hanya berprofesi asisten rumah tangga.

Gaji TKI TKW di Singapura

Nah tentu saja, bagi TKI di Singapura yang sudah menabung uang, kerap mengirim uang ke saudara atau teman di Indonesia.

Banyak metode pengiriman internasional yang bisa dipilih WNI di Singapura untuk kirim uang ke Indonesia.

Hanya saja, ada satu metode pengiriman yang banyak dipakai karena mudah, murah, dan aman. Nama pengiriman uang ini adalah Singtel Dash Remittance.

Ini adalah layanan transferan uang internasional ke Indonesia hasil kerja sama antara perusahaan telekomunikasi Singtel bersama Telkomsel Indonesia.

Keunggulan Mobile Singtel Dash

- Mudah dan praktis. Anda dapat mengirim uang melalui HP smartphone dengan aplikasi Singtel Dash.

- Aman dan dipercaya. Pengiriman uang lewat Singtel Dash dapat dijamin aman sampai ke Indonesia. Dipercaya banyak TKI, terbukti sudah puluhan miliar dikirim ke Indonesia sejak dikenalkan.

- Pengiriman cepat. Hanya menunggu beberapa detik atau menit saja uang sudah sampai di Indonesia.

- Pencairan uang gampang. Setelah uang dikirim ke Indonesia, maka penerima akan mendapatkan notifikasi di SMS.

Cara Telpon ke Singapore Dengan Telkomsel

Penerima kemudian pergi ke kantor pos terdekat untuk mencairkan uang. Cukup perlihatkan SMS notifikasi tersebut.

- Uang dapat diterima di T-Cash Wallet atau yang saat ini sudah berubah menjadi Link Aja. Penerima uang terlebih dahulu harus mendaftar akun di aplikasi Link Aja supaya dapat menerima transferan uang.

- Dapat kirim uang sampai 10 juta untuk satu kali pengiriman atau Rp 20 juta dalam sebulan.

- Kerap promo gratis pengiriman atau transfer ke Indonesia.

Cara Pengiriman Lewat Singtel Dash Singapura

- WNI atau TKI terlebih dahulu harus melakukan registrasi di konter remittance (pengiriman uang) Singtel di Singapura. Yaitu di Lucky Plaza dan City Plaza, Singapura.

Pengirim juga perlu mendaftarkan lima orang penerima uang di Indonesia. Apakah suami, isteri, ibu, ayah, anak atau saudara.

- Pengirim lalu mendownload aplikasi Singtel Dash di playstore atau appstore. Masukkan username dan password saat registrasi.

- Aplikasi aktif digunakan. Jika saat registrasi pengirim sudah mengisi saldo, maka bisa langsung dipakai untuk mengirim uang ke Indonesia melalui aplikasi di HP itu.

Cara Daftar Paket Internet Singtel di Singapura

- Silahkan pelajari aplikasi Singtel Dash. Jika Anda hendak mengirim melalui Wesel Pos ke kantor cabang Pos Indonesia, maka ada pilihannya. Demikian juga jika hendak transfer ke akun Link Aja penerima uang di Indonesia.

Anda bisa mengisi ulang saldo Singtel Dash melalui sejumlah cara. Apakah melalui transfer bank atau mitra lainnya seperti Seven Eleven.

Nah mudah bukan. Demikianlah artikel bagaimana cara transfer uang Singapura ke Indonesia lewat HP smartphone. Semoga membantu Anda.

3 comments for "Cara Transfer Uang Singapura ke Indonesia Lewat HP"

  1. Kenapa saya ngirim uang ke Indonesia,tapi di Indonesia tidak bisa di ambil

    ReplyDelete
  2. Saya mendaftar Singtel dash tapi tidak berhasil..

    ReplyDelete
  3. Kenapa saya di kirimi uang dari Singapore ke Indonesia apakah itu benar atau tidak

    ReplyDelete

Thank you for reading our article!

Feel free to share your opinions, experiences, or suggestions in the comment section below.