Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Transfer Uang dari Luar Negeri ke BCA Terbaru 2024

Cara transfer uang dari luar negeri ke BCA terbaru tahun 2024 ada dua pilihan. Apakah melalui layanan Fire Cash atau MoneyGram International. Berikut bagaimana cara dan keuntungannya.
Cara Transfer Uang dari Luar Negeri ke BCA
Pengiriman uang dari luar negeri ke BCA dapat Anda lalukan melalui dua layanan

Warga negara Indonesia (WNI) yang sedang berada di luar negeri tidak sedikit. Banyak yang telah meraih sukses bekerja di luar negeri dengan penghasilan atau gaji besar.

Para WNI atau TKI di luar negeri biasanya pasti menyisihkan sebagian penghasilan uangnya untuk keluarga yang tinggal di Indonesia.

Apakah Anda WNI yang tinggal di Amerika, Australia, Inggris, Malaysia, Hong Kong, Taiwan, Korea Selatan, Jepang, Cina, Kanada, atau negara lainnya.

Untuk mengirim uang dari luar negeri ke Indonesia tentu perkaranya tidak semudah seperti transfer uang dalam negeri saja. Anda harus memilih layanan terbaik yang hemat, cepat, dan pastinya aman.

Cara Kirim Uang Internasional Melalui BNI Terbaru

Salah satu jasa transaksi yang direkomendasikan bagi Anda WNI di luar negeri adalah layanan BCA. Layanan pengiriman uang dari luar negeri ke BCA di Indonesia bisa ditujukan ke rekening atau dibayar tunai.

Ada dua metode pengiriman internasional BCA yaitu Fire Cash atau MoneyGram International yang bisa Anda pilih dengan keunggulan masing-masing.


Fire Cash

Fire Cash atau Financial Institution Remittance adalah layanan pengiriman uang online berbasis web yang memanfaatkan jaringan bank koresponden BCA.

Bagi penerima dana yang tidak memiliki rekening BCA, dapat menggunakan layanan ini dalam bentuk tunai di setiap kantor cabang BCA di seluruh Indonesia.

Dengan Fire Cash, tak perlu lagi repot dalam mengirim uang. Karena metode ini tergolong instan, aman, dan cepat.


Keuntungan

- Cepat dan aman. Menggunakan aplikasi berbasis Internet sehingga pengiriman dapat diterima dalam sekejap.

- Layanan pengiriman uang bisa langsung ke rekening BCA di Indonesia atau dibayarkan tunai.

- Pencairan uang tunai/cash Fire Cash bisa di setiap cabang BCA, seluruh Kantor Pos dan Mitra Fire Cash. Tidak dipungut biaya.

- Proses pencairan mudah. Cukup mengisi formulir, mencantumkan PIN, dan menunjukkan KTP/Paspor yang masih berlaku.

- Tingkat keamanan tinggi. Menggunakan PIN.

- Tersedia di 300.000 outlet pengiriman mitra Fire.

Nah. Untuk membantu Anda bisa mudah menemukan layanan kiriman uang, BCA menempatkan petugas di kawasan Asia Pasifik dan Timur Tengah.

Empat Cara Transfer Uang ke Malaysia

Ada 300.000 outlet bank koresponden yang bekerja sama dengan BCA. Anda bisa mengunjungi outlet atau menghubungi kontak sesuai negara di bawah ini.

Anda disarankan menggunakan operator seluler dari Indonesia untuk menghubungi contact person BCA di luar negeri.


Contact BCA di Luar Negeri

Contact BCA di luar negeri

Mitra BCA di Luar Negeri

Mitra BCA di luar negeri
Anda bisa langsung mengunjungi lokasi outlet koresponden BCA di luar negeri atau Anda bisa menelepon untuk menanyakan bagaimana langkah-langkah dan biaya transfer ke Indonesia.

Penting Anda ketahui, setelah Anda melakukan transfer untuk diambil secara tunai, maka Anda harus menyerahkan pin pencairan uang ke penerima.

PIN akan Anda dapatkan saat melakukan pengiriman uang. Setelah PIN diperoleh, silahkan informasikan itu hanya kepada penerima uang saja.

PIN tersebut hanya berlaku aktif selama 21 hari. Jika sudah lewat maka akan expired dan dana otomatis dikembalikan ke bank pengirim.

Makanya, penerima harus mengambil uang tersebut tidak melewati batas waktu. Selain pin, penerima uang juga harus membawa tanda pengenal seperti KTP.


MoneyGram

Selain, Fire Cash, BCA juga bekerja sama dengan MoneyGram International yang melayani jasa pengiriman uang dari seluruh dunia ke Indonesia.

MoneyGram sebagai operator global bisnis remitansi dengan lebih dari 350.000 lokasi agen di 200 negara mempercayakan BCA sebagai agen utama MoneyGram di Indonesia.

Anda akan sangat mudah menemukan kantor MoneyGram di luar negeri dan di Indonesia. Hal ini tentu saja memudahkan Anda untuk melakukan transfer ke BCA atau mitra BCA di Indonesia.

Menariknya, pencairan uang MoneyGram di BCA tidak akan dikenakan biaya atau potongan apapun. Setiap transaksi dapat dijamin aman. Karena diperlengkapi nomor rahasia PIN yang unik.

Silahkan menuju kantor MoneyGram terdekat dengan lokasi Anda. Setelah itu katakan kepada petugas bahwa Anda hendak kirim uang ke Indonesia.

Petugas kemudian akan memberikan formulir pengiriman kepada Anda. Isilah dengan lengkap lalu serahkan kepada petugas beserta dengan uang yang hendak ditransfer.

Dalam proses pencairan, nasabah dapat menunjukkan nomor PIN dan KTP/Paspor yang masih berlaku untuk mengambil uang.

Cara Transfer Uang dari Amerika ke Indonesia

Syarat & Ketentuan Pencairan MoneyGram

- Penerima uang menunjukkan Kartu Identitas (KTP/Paspor)+PIN

- PIN nasabah cocok dengan PIN pada aplikasi FIRe, yang dicocokkan hanya nama penerima

- Isi form MoneyGram + Biaya Materai

- Menginformasikan Nama Pengirim Uang

Pengiriman uang dari luar negeri ke BCA ini masa kadaluarsa PIN tidak boleh melewati 45 hari.

Transfer Uang dari Luar Negeri ke BCA Berapa Lama?

Apabila Anda menggunakan layanan di atas, yaitu Fire Cash dan MoneyGram, maka biasanya uang akan masuk ke BCA Indonesia hanya dalam hitungan menit.

Tapi ada kalanya juga bisa menghitung hari. Sejelasnya mengenai berapa lama transfer uang dari luar negeri ke BCA Indonesia dapat Anda tanyakan kepada korenponden BCA di luar negeri.

Anda juga bisa langsung bertanya kepada mitra BCA dan MoneyGram yang tersebar secara internasional di berbagai negara.

Demikianlah panduan cara transfer uang dari luar negeri ke BCA terbaru tahun 2024. Artikel transaksi internasional ini bersumber dari penjelasan resmi di laman BCA.

Kiranya dapat membantu Anda yang hendak transfer uang dari luar negeri ke Indonesia. Semoga sukses. 

4 comments for "Cara Transfer Uang dari Luar Negeri ke BCA Terbaru 2024"

  1. Mau tanya bagaimana cara pengambilan uang di bank BCA dari instant cash fze dubai

    ReplyDelete
  2. Saya dapat kiriman uang dari dubai. Tempat Bank di sana nama nya instant cash fze kira2 berapa lama msk ke rekening bank BCA Indonesia

    ReplyDelete

Thank you for reading our article!

Feel free to share your opinions, experiences, or suggestions in the comment section below.