Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Transfer Pulsa U Mobile ke Indonesia

Cara transfer pulsa U Mobile ke Indonesia
Penduduk Indonesia di Malaysia banyak yang menggunakan kartu SIM U Mobile. Selain karena layanannya yang tersedia dalam banyak bahasa, U Mobile disukai karena bisa mengirim pulsa atau data internet ke luar negeri. Berikut cara transfer pulsa U Mobile ke Indonesia.

Penduduk Indonesia yang tinggal atau sementara liburan di Malaysia cukup banyak. Apalagi Malaysia merupakan negara tujuan terbesar Tenaga Kerja Indonesia (TKI). Dari seluruh penduduk Indonesia, banyak di antaranya yang menggunakan kartu SIM U Mobile.

Diketahui, U Mobile adalah salah satu penyedia jasa layanan telekomunikasi terbesar di Malaysia. Banyak warga negara asing memakai provider U Mobile terutama tujuh negara ini; Bangladesh, Indonesia, Vietnam, India, Nepal, Pakistan, dan Filipina.

U Mobile memberikan layanan pengiriman pulsa dari Malaysia kepada tujuh negara di atas. Sehingga keluarga atau kerabat yang tinggal di Indonesia, bisa Anda kirimi pulsa atau data internet. Dengan begitu, Anda bisa dengan lancar menjalin komunikasi dengan keluarga atau bahkan pacar Anda di Indonesia.

Langkah-langkah Transfer Pulsa U Mobile ke Indonesia

  • Siapkan smartphone Anda
  • Dial ke *118*3*3# 
  • Pilih negara Indonesia 
  • Pilih isi ulang pulsa 
  • Masukan nomor penerima
  • Contoh +628123456789 
  • Pilih denominasi (nominal pulsa)
  • Contoh Rp 5000 adalah Rm 4 (Ringgit) 
  • Anda akan kirim 5000 kepada 628123456797?
  • Pulsa UMobile akan dipotong RM4.00
  • Konfirmasi 
  • Transaksi sukses
Cara Nelpon Murah Malaysia ke Indonesia U Mobile

Cara Transfer Data Internet U Mobile ke Indonesia

  • Dial ke *118*3*3# 
  • Pilih negara Indonesia 
  • Pilih isi ulang data 
  • Masukan nomor penerima
  • Contoh +628123456123 
  • Pilih jumlah kuota
  • Contoh Telkomsel Internet Data 300MB = RM13 (Ringgit) 
  • Anda mengirim 300MB kepada +628123456123
  • Pulsa UMobile akan dipotong RM13.00 (Ringgit)
  • Konfirmasi 
  • Transaksi berhasil

Nah perlu diketahui, transaksi transfer pulsa atau internet data dari U Mobile ke Indonesia berlaku syarat dan ketentuannya. Yang pertama yaitu transaksi pulsa antar negara ini berlaku untuk semua pelanggan prabayar U Mobile.


Kedua, pelanggan harus memiliki saldo minimum RM5 (ringgit) setelah transaksi berhasil. Contohnya saldo pulsa harus minimal RM9 untuk melakukan transaksi sebesar RM4.

Itulah cara transfer pulsa U Mobile ke Indonesia. Sangat mudah bukan. Kiranya informasi ini bisa berguna bagi Anda yang hendak mengirim pulsa atau internet data ke keluarga atau kerabat di Indonesia.

11 comments for "Cara Transfer Pulsa U Mobile ke Indonesia"

  1. G mana cara memasukan voucher UMOBILE k nomor telkomsel indonesia

    ReplyDelete
    Replies
    1. transfer pls mobile Taiwan ke simpati Indonesia

      Delete
  2. Selalu keluar tulisan..Isi ulang Data Unlimited 30Days utk nomor 62********* GAGAL krn diblokir utk isi ulang/nomor salah. Silahkan cek status nomor HP dan coba lagi

    ReplyDelete
  3. Cara cek pulas nya gimana, soal nya uang udah di tolak tapi pulas belum nyampai ke indonesia

    ReplyDelete
    Replies
    1. Samaa saya juga sudah di tolak tpi pulsa tidak masuk

      Delete
    2. Punya saya malah nomer salah tapi pulsa kepotong

      Delete
  4. Pulsa sudah transfer belum ada laporan.

    ReplyDelete
  5. kak itu kena fee RM10 ya?

    ReplyDelete

Thank you for reading our article!

Feel free to share your opinions, experiences, or suggestions in the comment section below.