Jumlah TKI di Malaysia Dibanding TKA Malaysia di Indonesia
Masuknya tenaga kerja asing (TKA) ke Indonesia ramai dikritik banyak pihak. Tetapi di sisi lain, bangsa ini juga menempatkan jumlah tenaga kerja Indonesia (TKI) di luar negeri dalam jumlah yang banyak, terutama di Malaysia. Ini dia jumlah TKI di Malaysia dibanding TKA Malaysia di Indonesia.
Berdasarkan data dari World Bank dan Badan Pusat Statistik (BPS) Indonesia, jumlah Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di luar negeri pada tahun 2017 total 9 juta. Sementara jumlah TKI di Malaysia mencapai 2,7 juta.
Menariknya, jumlah TKA Malaysia di Indonesia hanya 4.603. Walaupun seolah-olah lapangan kerjanya diserbu Indonesia, tetapi Malaysia hingga kini tidak pernah protes diserbu oleh Indonesia.
TKI juga tersebar di berbagai negara lainnya. Sebaran paling banyak memang berada di Malaysia yang mencapai 55 persen. Selanjutnya disusul Arab Saudi 13 persen, China 10 persen, Hongkong 6 persen, dan Singapura sebanyak 5 persen.
Jika dipetakan lebih detail lagi, sebanyak lebih dari 150.000 TKI di Hongkong, 81 ribu di China, 20.000 TKI di Makau, lalu 200.000 TKI di Taiwan. Sedangkan jumlah TKA China yang bekerja di Indonesia hingga akhir 2017 hanya 24.800 orang. Total jumlah TKA di Indonesia 85.974.
Jumlah TKA di Indonesia walaupun diakumulasi semua negara jauh sekali bila dibanding jumlah TKI di luar negeri. Jumlah TKA 85.974 sedangkan TKI sebanyak 9 juta. Sementara TKA China di Indonesia 24.800 sedangkan TKI di China 81.000.
Di China ada sekitar 81 ribu TKI asal Indonesia. Angka ini belum ditambah jumlah TKI pada daerah yurisdiksi China lainnya. Lantas tenaga kerja siapa yang serbu siapa?
“Bukan tenaga kerja China yang menyerang kita (Indonesia). Kita yang menyerang China,” ujar Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Hanif Dhakiri.
“Bukan tenaga kerja China yang menyerang kita (Indonesia). Kita yang menyerang China,” ujar Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Hanif Dhakiri.
Hanif mengatakan, saat dirinya menyatakan jumlah TKI di China jauh lebih besar, orang malah marah. Padahal sebenarnya itu faktanya.
“Jumlah TKI di China 81 ribu, di Macau 16 ribu, sementara TKI di Hongkong 153 ribu, Taiwan saja 200 ribu,” tandasnya. Makanya, ia meminta agar isu ini tidak dibesar-besarkan.
Senada, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengaku heran terhadap pihak-pihak yang mengkritik TKA ke Indonesia. Padahal tenaga kerja asing di Indonesia masih kalah dibanding TKI yang bekerja ke negara lain.
“Ada sebanyak 2 juta orang Indonesia yang bekerja di Malaysia. Tapi walaupun begitu Malaysia tidak pernah ribut. TKA kita hanya masuk sedikit, tapi ribut,” ujar Kalla.
“Ada sebanyak 2 juta orang Indonesia yang bekerja di Malaysia. Tapi walaupun begitu Malaysia tidak pernah ribut. TKA kita hanya masuk sedikit, tapi ribut,” ujar Kalla.
Padahal menurutnya, agar Indonesia maju, maka dibutuhkan investasi. “Investasi itu modal dan skill. Apabila kita persulit tenaga ahli, expat, maka modal dan skill tidak masuk,” terangnya.
Kebijakan pemerintah membuka pintu TKA masuk ke Indonesia, kata Kalla, bukan untuk mengambil lapangan kerja. Justru untuk menciptakan lapangan kerja di Indonesia.
Demikianlah informasi jumlah TKI di Malaysia dibanding TKA Malaysia di Indonesia.(*)
Post a Comment for "Jumlah TKI di Malaysia Dibanding TKA Malaysia di Indonesia"
Thank you for reading our article!
Feel free to share your opinions, experiences, or suggestions in the comment section below.